Alsintan di Bombana Dipakai Kerja Proyek Pagar dan Taman Rujab Bupati
FOKUSTENGGARA.COM,BOMBANA-Sebuah mini excavator yang dikabarkan merupakan bantuan alat mesin pertanian (Alsintan) dipindah gunakan pada proyek pembangunan pagar dan taman rumah jabatan ( Rujab ) Bupati Bombana.
Informasi tersebut terendus dari salahseorang yang mengaku mengetahui dengan pasti asal muasal Alsintan tersebut.
“Alsintan ini merupakan bantuan kelompok tani Upja Lereng Tapupu Mandiri,” ungkap sumber yang meminta untuk tidak disebutkan namanya ini kepada fokustenggara.com, Rabu, (8/12/2022).

Informasi dihimpun, berdasarkan papan nama proyek yang terpampang di halaman Rujab Bupati Bombana atau lokasi Mini excavator tersebut beroperasi., Pelaksana proyek adalah CV. Novi Jaya dengan nomor kontrak: 31/Kontrak-Setda-Konstruksi/XI/2022.
Sumber anggaran pekerjaan tersebut yakni DPAP Sekretariat Daerah Kabupaten Bombana dengan nilai kontrak Rp 190.600.000 (seratus sembilan puluh juta enam ratus ribu rupiah).
Jadwal mulai pekerjaan tersebut yakni 19 November hingga 28 Desember 2022 atau terbilang 40 (empat puluh) hari kalender.
Laporan: Refli