Empat Sekolah Dasar Swasta di Bombana Naik Status Menjadi Sekolah Negeri
BOMBANA,FOKUSTENGGARA.COM-Sebanyak empat Sekolah Dasar (SD) swasta di Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara beralih status dari swasta menjadi sekolah negeri.
Keempat sekolah dasar yang naik status tersebut yakni SD Swasta Laponu-Ponu yang kini menjadi SD Negeri 152 Larongkomea, SD Swasta Anak Sholeh menjadi SD Negeri 154 Tunas Baru, SD Swasta Mawar menjadi SDN 153 Mawar, SD Swasta Sampe menjadi SDN 155 Batu Sempe.
Setelah peralihan status tersebut keempat sekolah ini kini dibawah pengelolaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Bombana.
Kepala Dikbud Bombana, Andi Muh Arsad mengungkapkan hal ini bagian dari wujud kepedulian Pemkab Bombana terutama Pj. Bupati Bombana, Burhanuddin yang menginginkan agar akses pendidikan di Kabupaten Bombana dapat meningkat. Terutama di wilayah pelosok yang sulit di jangkau.
“Selamat dan terima kasih atas pengabdian dan jerih payah pihak sekolah dalam memperjuangkan alih status dari swasta ke negeri ini. Ini adalah peristiwa bersejarah,” ungkap Andi Muh Arsad, Senin (4/9/2023).
Dijelaskan, peningkatan dan kemajuan sekolah di daerah saat ini, tentunya salah satu prioritas Pj. Bupati Bombana untuk mendorong sekolah swasta lainnya yang ingin meningkatkan status sekolah menjadi negeri.
Sebagai lidingsektor pendidikan Pemkab Bombana, Dikbud setempat kata Andi Muh Arsyad bisa membimbing dan membantu sekolah yang berada di unit-unit terkecil di desa-desa supaya dapat meningkatkan statusnya.
“Peningkatan status sekolah swasta menjadi negeri tentu ini berkat darongan pemerintah daerah terkhuss Pj Bupati Bombana Burhanudin. Kami juga berharap, hal ini menimbulkan ide di tempat-tempat lain agar sekolah yang masih berstatus swasta dapat meningkatkan statusnya menjadi negeri,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Dikbud Bombana, Jusman Usman menambahkan peningkatan alih status keempat sekolah tersebut dapat memudahkan layanan bagi anak-anak dalam menjangkau sarana pendidikan, terlebih kemajuan pendidikan di daerah khusunya Bombana saat ini semakin lebih baik.
“Kita bersyukur dengan alih status ke empat sekolah swasta tersebut dapat bermanfaat dengan baik terutama generasi-generasi, selanjutnya dan serta dapat memotivasi diwujudkan dengan melaksanakan semua tupoksi kerja kita,” ujarnya.
Sejalan dengan peningkatan status tersebut memberi ruang bagi tenaga honorer maupun P3K di Daerah untuk mengabdi dan mempertahankan prestasi dan inovasinya di sekolah.
“Ini juga peluang bagi guru P3K untuk mengabdi mengingat saat ini pemerintah tidak menyiapkan kuota bagi sekolah swasta, dari dasar itu pemerintah daerah berupaya meningkatkan status ke empat sekolah tersebut menjadi negeri,” pungkas Mantan Sekcam Rumbia Tengah ini.
Laporan:Refli