Dorong Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Perikanan Ditahun 2024, Berikut Strategi Kadis Perikanan Bombana
FOKUSTENGGARA.COM,BOMBANA-Program Kerja baru Dinas Perikanan Kabupaten Bombana Tahun 2024 akan terfokus pada peningkatan kapasitas sumber daya manusia di sektor perikanan melalui pelatihan-pelatihan teknik perikanan modern. Selain itu pengelolaan sumber daya perikanan yang berkelanjutan, serta pemasaran digital.
“Dalam satu tahun ke depan, kita akan memetakan strategi untuk mencapai target-target yang telah ditetapkan,” tegas Kepala Dinas Perikanan Bombana, Sarif saat memimpin rapat bersama jajarannya diruang kerjanya, Senin, (5/2/2024).
Diterangkan Sarif, guna mendukung program kerja tersebut Dinas Perikanan Kabupaten Bombana berencana akan menggandeng beberapa startup teknologi perikanan untuk memfasilitasi pelatihan-pelatihan tersebut.

Pentingnya kolaborasi antar instansi pemerintah, swasta, dan komunitas nelayan. Menurut Sarif membangun sinergi yang kuat dengan sejumlah pihak tersebut sangatlah penting.
“Tidak hanya di dalam internal kita, tapi juga dengan pihak-pihak eksternal. Dengan begitu, program-program yang kita laksanakan dapat berjalan lebih efektif dan memberikan dampak yang luas,” ujar Sarif
Selanjutnya, menurut Sarif, adaptasi dan inovasi dalam menghadapi tantangan sektor perikanan saat ini, perlu untuk dilakukan “Kita harus bergerak cepat dan efektif dalam mengimplementasikan teknologi serta metode baru dalam perikanan dan budidaya, agar dapat meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan nelayan kita,” urai Sarif.
Sarif berharap, program kerja ini dapat membawa angin segar bagi pengembangan sektor perikanan di Bombana. Katanya, dengan program-program inovatif yang disusun ini tidak hanya akan meningkatkan produksi dan kesejahteraan nelayan,”tetapi juga menjaga keberlanjutan sumber daya perikanan di Bombana,” pungkasnya. (red)