Bersikap Netral, Panca Logam Group Sambut Baik Pilkades di Desa Wumbubangka
Fokustenggara.com, BOMBANA– Perseroan Terbatas (PT) Panca Logam Group menyambut baik penyelenggaraan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Bombana, khususnya di Desa yang tidak jauh dari wilayah IUP (Izin Usaha Produksinya). Sebut saja Desa Wumbubangka, Kecamatan Rarowatu Utara.
Pelaksana Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag-Humas) PT Panca Logam Group, Muhammad Akbar mengatakan, sejatinya, penyelenggaraan Pilkades di Desa Wumbubangka adalah milik masyarakat Desa itu sendiri.
“Dimomen ini, masyarakat Desa Wumbubangka sendirilah yang akan menentukan siapa pemimpin desanya selama 6 tahun ke depan,” urai Akbar kepada Fokustenggara.com, Sabtu, (19/2/2022).

Akbar menekankan, sikap perusahaan akan netral, dengan arti perusahaan tidak akan memihak kesalahsatu calon manapun. Hal itu lebih kepada terciptanya situasi yang aman dan kondusif.
Namun, sebagai perusahaan yang ada diwilayah itu, lanjut Akbar, pihak PT Panca Logam Groub, tidak akan tinggal diam berpangku tangan tanpa memberikan sumbangsih apapun kepada masyarakat, namun dengan syarat akan tetap mengutamakan sikap independensi.
Caranya ?, menurut Akbar dalam bentuk dukungan sosial. Salahsatunya seperti bantuan komsumsi bagi penyelenggara dan panitia dimasing-masing tempat pemungutan suara (TPS), tepatnya pada Minggu, (20/2/2022).
Sikap tersebut dinilai Akbar, akan menjaga hubungan yang kondusif antara pihak perusahaan dengan masyarakat maupun antara sesama masyarakat.
Menurut Akbar, Pilkades merupakan salah satu bentuk pesta demokrasi yang begitu merakyat, sebab situasi dan kondisinya langsung mengena dan bersentuhan dengan masyarakat.
Olehnya dikesempatan ini, mewakili perusahaan Akbar mengimbau agar masyarakat Desa Wumbubangka tetap bersikap tenang, tidak mudah terpancing dengan isu-isu yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan di Desa Wumbubangka.
“Yang utama adalah terciptanya situasi aman, dan kondusif di Desa Wumbubangka. Selamat bagi siapapun yang terpilih nantinya, maka itulah mitra kami, baik yang tidak terpilih juga tetap sebagai mitra kami” pungkasnya.
Diketahui, Desa Wumbubangka adalah salahsatu dari 109 Desa di Kabupaten Bombana yang mengikuti Pilkades serentak.
Formatur Cakades di Desa Wumbubangka terdiri dari lima calon, Yakni;
No Urut 01. Suhar
No Urut 02. Sudirman, S.Kom
No Urut 03. Hasra, SKM
No Urut 04. Karman, S.H
No Urut 05. Samsuddin
Pilkades serentak ini terselengara berdasarkan Surat Keputusan Bupati Bombana No 449 Tahun 2021 tentang jadwal dan tahapan pemilihan kepala desa serentak tahun 2021. Hari pemungutan suara akan digelar pada Minggu, 20 Februari 2022.
Laporan: Red