DAK 2024, Jaringan Irigasi Di Hambawa Ditingkatkan
BOMBANA,FOKUSTENGGARA.COM-Tak lama lagi masyarakat Petani di Hambawa, Kecamatan Mata Oleo dapat menikmati jaringan irigasi persawahan yang lebih baik. Ya, jaringan irigasi yang ada saat ini akan kembali ditingkatkan oleh pemerintah Kabupaten Bombana melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) 2024.
Pekerjaan peningkatan jaringan irigasi D.I Hambawa ini telah dimenangkan oleh CV Satria Sejati dengan Nomor Kontrak : 605/05/PPKSDA/KONTRAK — DAK/VI/2024. Nilai Kontraknya Rp. 1.674.370.498. Kontrak tersebut diteken pada 24 Juni lalu.
“Kegiatannya sudah sementara berjalan,” terang Kepala Bidang (Kabid) Sumber Daya Air, PUPR Bombana, Izhak saat ditemui di ruang kerjanya, Senin, (12/8/ 2024).
Izhak menerangkan Waktu Pelaksanaan pekerjaan ini yakni selama 180 (Seratus Delapan Puluh) Hari Kalender, terhitung sejak tanggal berkontrak.
Menurut Kabid yang akrab disapa Odon ini peningkatan jaringan irigasi D.I Hambawa ini adalah usulan tahun 2023. Hal tersebut sebagai upaya pemerintah Kabupaten Bombana dalam mendorong produksi pertanian di Kabupaten penghasil emas ini.
Lanjut adik dari Wakil Bupati Bombana Periode 2018-2022 ini, selain jaringan irigasi di Hambawa, Embung La Aho, Kecamatan Mataoleo juga akan dilakukan peningkatan. Berbeda, Sumber anggarannya berasal dari Dana Alokasi Umum (DAU). Besarannya, Rp 1.369.762.899. Sementara pelaksana kegiatan adalah CV Anugrah Jaya Perkasa.
“Masih banyak lagi kegiatan peningkatan irigasi yang dikerjakan tahun 2024 ini merupakan usulan kegiatan tahun 2023. Sementara, untuk usulan kegiatan tahun 2024 akan dikerjakan pada tahun depan. Salah satu yang telah diusulkan adalah pengerjaan Bendungan irigasi yang terletak di Desa Lantawonua, Kecamatan Rumbia,” pungkas Izhak. (red)