Diterpa Isu Miring, Kini Baliho Heryanto Dirusak OTK
Fokustenggara.com,BOMBANA-Nama Ketua DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Bombana, Heryanto, nampaknya menjadi isu yang kian hangat untuk diperbincangkan.
Bagaimana tidak, baru saja diterpa isu miring tentang sikap politiknya yang diplesetkan hanya bekerja ditataran bakal calon wakil bupati oleh oknum tidak bertanggung jawab., kini sejumlah baliho bertuliskan #2024BupatiBombana milik Heryanto dirusak sejumlah oknum tak dikenal (OTK).
Padahal, baru saja kemarin Heryanto menegaskan bahwa ia akan bertarung sebagai calon bupati., bukan sebagai wakil di Pilkada Bombana mendatang. Hal itu sesuai apa yang terpampang pada balihonya itu. Namun dibeberapa titik yang telah terpasang, baliho tersebut telah dirusak OTK dengan cara disobek dan lainnya.
Kepada wartawan, Selasa, (26/7) Heryanto mengatakan, beredarnya sejumlah isu miring dan pengerusakan baliho tersebut patut diduga bermuatan politik, dengan tujuan untuk mempersempit gerak politiknya sekaligus untuk menghambatnya meraup simpati rakyat yang kini haus dengan sosok calon pemimpin baru.
“Adanya indikasi yang masif dan terkesan bahwa pengerusakan 4 baliho di Kecamatan Masaloka Raya, dan dititik lainnya merupakan bentuk belum adanya sekelompok masyarakat yang belum dapat menghargai sebuah perbedaan dalam sistem demokrasi,” ujar Heryanto.
Kendati demikian, Heryanto mengatakan tidak akan menempuh jalur hukum, namun dengan harapan agar oknum tersebut menyadari bahwa perbuatan yang mereka lakukan merupakan bentuk tindakan pidana (pengerusakan) yang dapat merugikan mereka sendiri.
“Kami hanya dapat mendoakan, semoga kiranya oknum yang melakukan pengerusakan tersebut dapat menyadari bahwa perbuatan yang mereka lakukan merupakan bentuk tindakan pidana,” kata Heryanto
“Mari kita saling harga menghargai sesama anak negeri wonua bombana. Kami tetap akan memasang kembai baliho tersebut dan berharap tidak ada tindakan yang serupa,” tambahnya.
Laporan: Red