Penjelasan Asisten III Setda Bombana Cetuskan CSR- SMART
Fokustenggara.com, BOMBANA– Tagline “Bombana surga investasi” yang kerap disebutkan Penjabat (PJ) Bupati Bombana Burhanuddin, nampaknya ditanggapi cepat oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Bombana, Ridwan, S.Sos.,M.P.W.
Bagaimana tidak, saat tengah menjalani Pelatihan Kepemimpinan Nasional pada Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN-RI) Ridwan mencetuskan gagasan Sistem Pengelolaan Corporate Sosial Responsibility (CSR) Pertambangan Berbasis Masyarakat. (CSR- SMART) namanya.

Dalam sambutannya di acara diskusi publik yang melibatkan beberapa perwakilan perusahaan, kepala OPD, oraganisasi kepemudaan, LSM serta wartawan di aula Tanduale, kantor Bupati Bombana, Ridwan mengatakan gagasan CSR- SMART tersebut mengarah pada prodak hukum, yang nantinya akan menjadi acuan semua stakeholder terkait.
“Khusunya pemerintah daerah dan pertambangan agar CSR lebih terarah, dan transparan. Ini sejalan dengan tegline Pak Bupati, Bombana sebagai surga investasi,” ujar Ridwan dihadapan peserta diskusi Publik, Rabu 28 September 2022.
Lanjut, mantan Sekretaris BPBD Kabupaten Bombana ini mengatakan, kedepannya melalui CSR-SMART ini pengelolaan CSR di Bombana akan lebih terprogram sesuai kebutuhan masyarakat.
“Sehingga dapat meringankan beban masyarakat dan dapat menghindari timpang tindih program dari pemerintah daerah,” urai Ridwan.
Selain itu, karena Ridwan menilai penjabaran program CSR melalui program CSR SMART ini dianggap akan lebih terbuka dan transparan. Hal tersebut bertujuan untuk menghindari persoalan hukum yang timbul akibat pengelolaan CSR.
“Juga memastikan dengan dana CSR dapat membawa kesejahteraan bagi masyarakat,” ucap Ridwan yang juga tercatat pernah menjabat sebagai Sekretaris Inspektorat Bombana ini.
Laporan: Red