Respon Kenaikan BBM, Polres Bombana Bagikan Ratusan Paket Sembako
Fokustenggara.com,BOMBANA-Personil Markas Komando (Mako) Polres Bombana, Polda Sultra yang dipimpin langsung Kapolresnya, AKBP Tedy Arief Soelistiyo menyalurkan ratusan paket sembako disejumlah titik di wilayah kerjanya, Kamis, (8/9/2022).
Ratusan paket sembako yang terdiri dari beras dan puluhan jenis bahan pokok lainnya tersebut menurut Kapolres dibagikan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM).

Olehnya AKBP Tedy Arief Soelistiyo mengatakan penyaluran sembako tersebut akan menyasar masyarakat kurang mampu yang paling terdampak dari kenaikan harga BBM tersebut.
“Meski semua terdampak, tapi yang kita utamakan adalah pekerja serabutan, tukang ojek petugas bersih-bersih, lansia, janda dan lainnya,” urai Kapolres Bombana kepada wartawan.
Pantauan, Fokustenggara.com, ratusan paket sembako tersebut dimuat menggunakan kendaraan dinas Polres Bombana, dan mulai disalurkan pada pukul 10.30 wita.
Dalam Kegiatan kemanuasiaan ini juga, Polres Bombana melibatkan mahasiswa KKN Universitas Haluoleo (UHO) yang ber KKN di Kabupaten Bombana untuk melakukan penyaluran bantuan.
Laporan: Refli